Manfaat Menjadi Pendekar Anak UNICEF

Pendekar anak UNICEF adalah salah satu program donasi rutin yang diselenggarakan oleh UNICEF dan membuat Anda memiliki kemudahan ketika akan berdonasi setiap bulannya. Banyak sekali manfaat yang akan Anda rasakan ketika memutuskan untuk menjadi pendekar anak UNICEF. Berikut adalah informasinya untuk Anda.

Donatur Tetap UNICEF

Manfaat pertama menjadi pendekar anak UNICEF selain bisa melakukan donasi nutrisi adalah Anda dapat menjadi donatur tetap UNICEF. Hal ini tentu saja dikarenakan Anda membantu banyak anak Indonesia setiap bulannya dengan nominal yang bisa Anda sesuaikan sendiri. Menjadi donatur dari donasi anak Indonesia bisa Anda lakukan dengan sangat mudah sehingga tidak perlu merasa khawatir sama sekali.

Bisa Berdonasi atas Nama Organisasi

Pendekar Anak UNICEF juga akan membuat Anda semakin mudah dalam melakukan donasi nutrisi karena bisa berdonasi atas nama organisasi. Apabila Anda mewakilkan sebuah lembaga dalam melakukan donasi, hal ini bisa menjadi cara yang tepat karena UNICEF menerima dengan sangat baik hal ini. Tidak hanya berdonasi dari diri sendiri saja, Pendekar Anak UNICEF membuat Anda mudah dalam melakukan donasi atas nama institusi atau organisasi lainnya.

donasi untuk anak


Souvenir Pendekar Anak UNICEF

Apabila Anda memutuskan untuk menjadi pendekar anak UNICEF, Anda juga berkesempatan mendapatkan souvenir pendekar anak UNICEF. Souvenir tersebut berupa gelang yang hanya ada dalam jumlah terbatas. Banyak sekali yang awalnya tidak menyangka akan mendapatkan Souvenir resmi dari UNICEF yang satu ini. Namun saat ini program gelang pendekar anak, sudah berakhir per akhir bulan Oktober 2022.

Menjadi Pendekar Anak UNICEF juga sudah banyak dilakukan oleh orang-orang terkenal sehingga semakin banyak juga yang menyadari pentingnya berbagi dengan anak Indonesia. Anak Indonesia menjadi salah satu faktor penting bagaimana negara tersebut bisa terus tumbuh. 

Informasi di atas akan membuat Anda menyadari betapa pentingnya menjadi pendekar anak UNICEF. Cara berdonasi pada laman resmi UNICEF yang sangat mudah juga menjadi keuntungan untuk Anda ketika akan melakukan donasi. Apabila Anda tidak pernah memikirkan betapa banyak yang merasa terbantu karena donasi Anda sebelumnya, hal ini menjadi salah satu bentuk kepedulian Anda kepada sesama.

Share this:

Posting Komentar