Profil Bima Harseno

MEREKAMAKSI - Salah satu solois dari Banjarnegara, Bima Harseno mulai menunjukan profil nya ke publik mulai 12 Januari 2021. Dengan mengusung musik Pop Alternative, proyek solo Bima Harseno dibakar semangatnya oleh Madcluri Records. Simak profil singkat Bima Harseno di bawah ini.

Profil Bima Harseno


Bima Harseno

Berawal dari kegemaran nya menyanyi, akhirnya Bima Harseno mulai mencoba berkenalan dengan DAW di gawai nya. Mencoba membawakan musik yang boleh disebut sebagai musik Pop Kamar atau Bedroom Pop. Proses kreatif Bima Harseno hampir kebanyakan terjadi ruang pribadinya yaitu kamar, mulai dari menulis lirik, membuat aransemen musik, hingga kamar sebagai tempatnya merayakan berbagai macam perasaan; senang, sedih, bahkan kecewa, yang menjadikan ide untuk nya menulis lirik.

Lirik yang ditulis tak jauh dari kehidupan pribadinya, kebanyakan yang dibuat adalah kisah yang pernah ia jalani di masa lalu dan dituliskan se-sederhana mungkin. Tentang perdebatan sehari-hari dalam dunia percintaan, tentang bagaimana memendam rasa yang itu tidaklah sehat. Sehingga proyek musik Bima Harseno menjadi refleksi untuk nya menyayangi diri sendiri, dengan menulis, bermusik, dan bernyanyi.

Beberapa lagu dalam EP Volume No.1 berisi beberapa kisah-kisah yang biasa dialami, bahkan mungkin hampir pasti dialami oleh kebanyakan orang dalam perjalanan asmara nya, semoga lagu-lagu nya pun bisa menjadi wakil perasaan kecewa teman-teman.


Proyek Solo Bima Harseno

Penampilan Bima Harseno
penampilan Bima Harseno di acara Cumbu Aksara, tour Reza Dien

Karya Bima Harseno

Beberapa karya dari Bima Harseno sudah bisa dinikmati di beberapa platform digital seperti spotify, apple music, youtube, dan lain sebagainya. Berikut adalah beberapa karya yang sudah dirilis.

Extended Play (E.P) Volume No.1:

  • Kau Dipanggilan Lain
  • Di Sela-Sela
  • Apa yang Kau Mau
  • Seolah Kau yang Terluka


Info dan Kontak Bima Harseno

Di bawah ini adalah beberapa akun media sosial dan kontak yang bisa kalian hubungi untuk berinteraksi langsung dengan Bima Harseno. Atau jika ingin bekerjasama dengan Bima Harseno bisa juga langsung menghubungi kontak yang tertera:


Penutup : MEREKAMAKSI

Terima kasih sudah berkunjung ke blog MEREKAMAKSI, sebuah blog dari IDJPICTURES yang mencoba mengarsipkan kegiatan kesenian dalam bentuk digital (artikel, foto, maupun video). Artikel berjudul Profil Bima Harseno semoga bermanfaat untuk kalian yang membaca. Jika ingin kegiatan kesenian kalian kami ulas, bisa hubungi tim IDJPICTURES ke beberapa kontak dan ikuti media sosial kami berikut ini:

e-mail: merekamakasi@gmail.com

e-mail: merekamakasi@gmail.com

instagram: @merekamaksi

twitter: @merekamaksi

facebook: Merekam Aksi

youtube: Merekam Aksi

Share this:

Posting Komentar